Rabu, 05 September 2018

Opor Ayam Tahu



Saya lg senang olahan daging beberapa hari ini, biasanya supaya gak butek air kaldunya saya ikut cara mba @xanderkitchen. Direbus sebentar saja hanya sampai mendidih trus air rebusannya itu kan butek tuh warnanya katanya itu air darah, jadi dibuang saja mom. Terus saya rebus lagi yg lama dengan air bersih. Tips ini sangat membantu loh, hasil masakan jadi cantik loh kaldunya.

Bahan:
1 ekor ayam, potong-potong,
4 buah tahu ukuran besar, potong bagi 4, goreng dan potong-potong lagi sesuai selera (saya bagi dua saja, jadi bentuk segitiga)
3 buah kentang ukuran sedang, potong sesuai selera
2 bungkus bumbu instan opor ayam (saya : Indofood)
250 ml Santan kental
4 sdm minyak, untuk menumis
4 helai daun jeruk nipis

Bumbu halus:
4 siung bawang putih
7-8 buah bawang merah
4-5 buah kemiri

Cara memasak:
1. Rebus ayam sampai mendidih dengan air sedikit, sebentar saja. Lalu buang air darahnya. Rebus lagi dengan air bersih kurang lebih sampai ayam terendam saja ya, rebus sampai matang. Sisihkan
2. Haluskan bumbu halus, lalu tumis sampai harum, masukkan bumbu instan opor, lalu aduk perlahan sampai harum, masukkan sedikit air ya agar gak gosong, sedikit saja kurang lebih 50 ml.
3. Aduk perlahan sambil masukkan kentang, aduk rata, lalu ayam bersama air rebusannya ya. Lalu aduk rata, lalu masukkan tahu. Biarkan mendidih, masukan garam sejumput saja. Kecilkan api, masukkan santan sambil diaduk perlahan supaya gak pecah santannya
4. Berikan daun jeruk. Lalu masak sampai mendidih.
5. Taburi bawang goreng. Sajikan

Note: sebelum masukkan santan pastikan dulu semua bahan sdh empuk terutama kentang. Agar proses pemanasan santan tidak berlangsung berlalu lama.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar